Skip to main content

Apa Yang Terjadi di Sonic The Movie 2020 Selanjutnya?



Sonic The Hedgehog, sebuah film terbaru di tahun 2020. sangat menarik rasanya, membahas mengenai suatu game yang diadaptasi menjadi film yang memiliki hampir rating 6.7/10. disini GaPaham FILM akan menjelaskan mengapa dan apa yang menjadikan sonic memungkinkan untuk menjadi film hasil adaptasi terbaik tahun 2020. namun, sebelum itu para pembaca harus mengetahui bahwa seperti biasa, disini akan terdapat beberapa spoiler. maka, para pembaca yang tidak ingin mendapat spoiler atau bocoran film bisa untuk tidak melanjutkan membaca artikel ini.

Untuk menghargai orang-orang yang membuat Sonic The Hedgehog ada, marilah kita sedikit lebih tahu mengenai mereka. film ini diproduksi dan di publikasikan dibawah paramount picture, dengan sutradara Jeff Fowler dan penulis oleh Patrick Casey dan Josh Miller. Sebelumnya, Sonic mendapat kecaman para fans Sonic karena desain sebelumnya yaitu sebelum film ini rilis, memiliki penggambaran dan desain yang dirasa oleh penggemar sama sekali tidak mirip Sonic. Paramount picture yang mendengarkan kritik dan sara para calon penonton, merubah desainnya menjadi film sonic saat ini.

Pertama, GaPahamFILM akan menjelaskan kesamaan karakteristik dari Sonic di film-nya, dengan Sonic di film sebelumnya yaitu Sonic X. di versi Sonic X, Sonic merupakan hedgehog yang cukup cerdik dan menjalani hidupnya dengan bebas. Berkepribadian maskulin, dan terkadang menjadi pemimpin yang keren untuk kawan-kawannya. walaupun begitu di anime dan film Sonic sama sama memperlihatkan bahwa sonic merupakan karakter yang sedikit ceroboh dalam mengambil keputusan.

Setelah ending dan mid-credit muncul, beberapa pertanyaan serta teori meliputi film yang dilirilis tahun 2020 ini. yaitu :

Siapa itu Longclaw si burung hantu?

Longclaw sendiri merupakan seekor burung hantu yang bisa berbicara. di adegan pertama film, yaitu sonic yang saat masih kecil, Longclaw terlihat seperti pengasuh bagi Sonic. desain dari Longclaw sedikir mirip dengan karakter di film Legend of the Guardians: The Owls of Ga'Hoole. di film-nya, Sonic menjelaskan bahwa Longclaw baginya seperti Obi-Wan Kenobi di film Star Wars. membuat suatu teori bahwa Longclaw adalah kesatria yang memiliki visi misi untuk melindungi sesuatu yang penting. sesuatu yang penting ini kemungkinan adalah kekuatan dari Sonic yang juga dimanfaat oleh Dr. Robotnik untuk membangkitkan peswat berteknologi miliknya, yang saat itu hanya sehelai bulu Sonic saja yang digunakan Dr. Robotnik. 

Bagaimana cara Dr. Robotnik keluar dari planet jamur ?

Setelah Sonic menghantam keras pesawat Dr. Robotnik, dan membuat Dr. Robotnik terlempar ke planet Jamur.  kemungkinan Dr. Robotnik sudah disana sekitar lebih dari 2 bulan, yang sekarang sedang berusaha bertahan hidup dan mencoba untuk kembali ke bumi. terlihat tidak mungkin untuk Dr. Robotnik kembali. namun GaPaham FILM berteori, bahwa Dr. Robotnik akan menggunakan daya dari sehelai rambut Sonic yang masih dia simpan untuk membuat sesuatu yang memungkinkan ia bisa pulang. hanya saja, planet jamur sepertinya tidak memiliki apapun untuk membangun sesuatu. atau mungkin, jika refrensi dari planet jamur merujuk pada game-nya yaitu Sonic 3, Mushroom Hill. tempat dimana Knuckles menjaga beberapa Chaos Emerald dengan pintu masuk cincin emas yang sama seperti di film Sonic. Sonic sendiri di film-nya belum bertemu Knuckles, bahkan  juga Tails. hal yang memungkinkan terjadi adalah Dr. Robotnix mencoba kembali menggunakan kekuatan Chaos Emerald, ini bukan bualan semata mengingat hal serupa terjadi di Sonic X.

Kenapa Miles Prower melacak Sonic ?

Bagi yang belum tahu, Miles Prower merupakan nama asli dari Tails, sebutan "Tails" didapat dari ejeken temannya kepada fisik Tails yang mempunyai dua ekor. di film-nya, Tails muncul di mid-credit melalui portal cincin yang mirip seperti yang digunakan oleh Sonic. Tails merupakan rubah yang ahli dalam membuat mesin dan memperbaiki, skill ini hampir sama seperti yang dimiliki oleh Dr. Robotnix mengingat keduanya memiliki kecerdasan yang hampir sama.

Kembali ke cerita di film-nya, Tails terlihat telah mencari Sonic untuk beberapa waktu sebelum latar waktu di film-nya sendiri. di adegan Tails, nampak bahwa ia masih belum memiliki pesawat Tornado, menandakan bahwa memang Sonic dan Tails sama sekali belum pernah bertemu di penceritaan film-nya. hal yang memungkinkan adalah telah terjadi sesuatu sehingga membuat Tails harus turun tangan untuk mencari Sonic. Baiklah, coba kita hubungkan dengan teori sebelumnya, yaitu Dr. Robotnik yang terjebak di planet jamur. bukan suatu kebetualan mengenai timeline dari adegan Dr. Robotnix di ending dan adegan kemunculan Tails yang terjadi setelah adegan Dr. Robotnik diputar.

Tails yang muncul dari tempat entah berantah, yang tiba-tiba mencari sonic dan mengatakan :

"Jika pelacakan ini benar akurat, dia(Sonic) disini, aku telah menemukannya.. aku berharap aku tidak terlalu terlambat."

- Tails

Dialog diatas memperlihatkan bahwa Tails mengucapkan kata terlambat, terlambat dalam hal apa? tentu ini menjadi suatu pertanyaan. jadi pertanyaan kedua mulai muncul, apa kehadiran Dr. Robotnik di planet jamur tidak membahayakan tempat tersebut? dia juga terlihat sangat mulai tidak terkendali di ending-nya. teori pertama yang terjadi adalah saat Dr. Robotnik mulai mengetahui sesuatu mengenai kekuatan Chaos Emerald dan cincin emas, dia mencoba untuk mencoba untuk menguasai berbagai macam sumber daya disana. Tails kemungkinan mengetahui hal tersebut dan mencoba untuk mencari Sonic agar mengalahkan Dr. Robotnik untuk kedua kalinya.Sedangkan, teori kedua kemungkinan lebih masuk akal. yaitu Longclaw tidak tewas dan mencoba meminta bantuan Tails untuk mencari Sonic dengan keahliaannya dalam melacak. 

Apapun teori yang sudah dibicarakan dalam artikel ini adalah dugaan semata, tapi tidak menutup kemungkinan untuk terjadi di penceritaan film. semua terserah kepada Paramount Picture utuk melanjutkan Sonic Movie sebagai sekuel kedua atau bahkan ketiganya suatu saat nanti dan selaku pembuat atau pengarang cerita. para pembaca bisa menonton film Sonic di bioskop terdekat.



Comments

Popular posts from this blog

Sakurasou no Pet na Kanojo setelah episode 24

Sakurasou no Pet na Kanojo ( さくら荘のペットな彼女) atau dalam bahasa indonesia artinya Pasangan Gadis Piaraan di Sakurasou adalah sebuah serial anime yang cukup booming tahun 2014 sampai 2015. didistribuskikan oleh JC. Staff sebagai studio pembuat anime ini. dengan munculnya 24 episode, Sakurasou merupakan anime romance paling populer kala itu. bagi para pengemar anime ini, apakalah kalian ingat ending anime ini? jika kalian menganggap ending anime adalah ending dari cerita, kalian salah. Sakurasou merupakan adaptasi Light Novel dengan judul dan cerita yang sama persis. di anime, Sakurasou hanya mengambil volume 1 - 6  dan sedikit volume 7 di awal-awal saja. sedangkan volume keseluruhan novel Sakurasou adalah sampai volume 10. berarti mungkin kita ketinggalan 12 episode yang tidak akan kita pernah tonton di anime. apakah para penonton baru menyadari hal ini? Kehadiran karakter baru, suasana semester baru, dan cerita baru. terlewat begitu saja. sayangnya lagi, kita tidak akan pernah mendapatkan

Mengungkap Hal Menakjubkan di Film District 9

District 9 (2009) adalah salah satu film Sci-Fi yang ditulis Neil Blompkamp dan di distribusikan oleh Sony Pictures. penceritaan yang terkesan indie dari film District 9 membuat atmosfer-nya hampir sama seperti film Chappie yang dirilis pada tahun 2015. Uniknya, pada tahun 2008, Neil Blompkamp pernah merilis short film berjudul "Alive in Joburg" dengan konsep penceritaan yang hampir sama seperti District 9. kemungkinan seluruh cerita dari District 9 memiliki penceritaan yang didasari dari cerita Alive in Joburg. Film ini menceritakan serangkaian aksi dari seorang manusia bernama Wikus van De Merwe dan alien yang memiliki nama terjemahan Christopher Johnson dalam bahasa manusia, hal ini membuat film semakin unik dan berbeda dari film alien pada umumnya, namun bukan hal itu saja yang membuat film ini unik. Dalam film tersebut, cerita dimulai seakan memiliki alur maju, namun sebenarnya film tersebut memiliki alur cerita yang mundur, yaitu dimulai dari perbincangan narasumber dan

Cerita Tentang Rasa Kesepian dan Penasaran di Manga Star Strings Yori

Star Strings Yori atau From Star Strings adalah sebuah manga Oneshot (manga yang dibuat dengan cerita tidak ada lanjutannya) ditulis oleh Akihito Tsukushi, juga seorang pembuat cerita di Manga Made in Abyss, pembaca bisa membaca pembahasan spoiler Made in Abyss disini. Star Strings Yori dirilis pada 14 Agustus 2011, meskipun dirilis terlebih dahulu daripada karya Made in Abyss-nya, manga Star Strings Yori kurang mendapatkan perhatian dan banyak orang-orang yang belum tahu mengenai manga tersebut. Menceritakan mengenai seorang gadis kecil yang hidup di planet indah layaknya negeri dongeng. dia bernama Kororu, hidup sendirian dengan kemampuan bertahan hidup yang mumpuni. sayangnya, keahlian dan planet dongeng miliknya mempunya satu kekurangan yang fatal. kekurangan tersebut adalah tidak ada siapapun disana kecuali gadis tersebut. Kororu pun tidak paham kenapa hanya ia yang hidup sendirian disana, yang dia ingat hanya namanya dan kemampuan bertahan hidupnya. singkat cerita, pada malam h