Beberapa artikel dan cuplikan gambar memuat konten dan isi mengenai jalan cerita. disarankan untuk menonton, membaca, atau memainkan segala bentuk cerita yang akan anda baca disini!

5/30/20

HitoriBocchi Season 2? Apa yang terjadi selanjutnya Setelah Episode 12?

Ini adalah pembahasan Hitoribocchi no maru-maru Seikatsu setelah season pertama tamat, tentunya hal tersebut membuat para penggemar dari anime yang menceritakan mengenai gadis anxiety disorder bernama Hitori Bocchi ini menyayangkan hal tersbut. perencanaan pembuatan season 2 masih belum jelas, namun bukan berati season 2-nya tidak akan muncul, kemungkinan juga diperkirakan akan rilis pada tahun 2020 dan pada tanggal yang sama ketika season pertama-nya dirilis. untuk yang belum tahu mengenai sinopsis Hitoribocchi bisa baca penjelasan disini yang berisi informasi mangaka, sutradara, penceritaan awal, dan sedikit spoiler.

1. Bocchi menjadi Kepala Strategi di suatu Turnamen

Di momen ini, Bocchi diberi gelar oleh ketua kelas, yaitu Kawai Ino untuk menjadi kepala strategi turnamen permainan kasti. hampir sama seperti kepribadian Aru, Ino memiliki cara untuk memahami kepribadian seseorang, dan menempatkan orang tersebut pada keahlian tertentu. Ino yang merasa bahwa Bocchi dapat menjadi orang yang dapat melakukan analisa bahkan saat di kondisi yang terdesak. selang beberapa kali permainan, tiba di babak penentuan. beberapa kali pukulan Bocchi meleset, membuat Aru pasrah akan kekalahan kelas nya di turnamen. Bocchi pun tiba-tiba berlari setelah pukulannya meleset, membuat Aru keheranan. Ino yang sadar bahwa tindakan Bocchi dibenarkan dalam aturan permainan kasti, membuatnya meneriaki Bocchi untuk terus berlari.

2. Minagara Rau, Sang Periang di kelas

Jika para penonton memperhatikan murid-murid dikelas, maka akan terlihat seorang gaadis dengan penutup mata tidur yang duduk di depan Bocchi dan Nako. dia adalah Minagara Rau, disamping keterbatasan Bocchi untuk berkenalan dengan Rau karena sifat Rau yang sangat bertolak belakang dengannya, Bocchi tetap harus melakukannya karena masih berpatokan dengan janji Kai. pada suatu ketika, Bocchi merasa bahwa dirinya menjadi teman yang tidak seru bagi sahabatnya, disaat itu Rau muncul dan menertawakan lawakan Bocchi yang sama sekali tidak lucu. Bocchi yang merespon hal itu membuatnya berusaha berteman dengan Rau.

3. Kemunculan gadis Introvert lain

Futou Kou namanya, dia adalah gadis pemalu dan memiliki anxiety disorder yang sama seperti Bocchi, sayangnya berbeda dengan nasib bocchi, Futou Kou menyerah dan tidak mau sekolah dari awal masuk SMP. Kembali ke pembahasan sebelumnya, yaitu Rau, dia adalah teman akrab Kou saat duduk dibangku sekolah dasar. Bocchi yang mengetahui mengenai hal ini, mengirim surat beberapa kali kepada Futou Kou untuk bisa menyemangati dan agar dia mau bersekolah kembali. sayangnya, Kou yang mengetahui hal ini hanya memperhatikan dari lantai atas, saat Bocchi diam-diam mengirim surat ke rumahnya.

4. Menginjak Kelas 3 SMP

Menginjak kelas 3 SMP, Aru dan Nako dibujuk Bocchi untuk saling mengakui untuk berdamai dan tidak saling mengejek. di momen ini pula, Kurai dan Bocchi mulai berteman baik, walaupun terdapat beberapa kali mereka canggung satu sama lain. namun, kelihatannya akan berujung baik dan menjadi teman dekat.

5. Jadi Bagaimana Hubungan Bocchi dengan Kai?

Yawara Kai merupakan karakter di anime yang tidak jelas peran dan keberadaannya, yang kita ketahui hanyalah dia sangat berharga bagi Bocchi, sehingga Bocchi bahkan rela bersusah payah menepati janjinya selama ini. dan pembaca mulai berpikir, apakah Kai jahat? apakah Kai hanya ingin menghindar dari Bocchi? hubungan Kai dan Bocchi masih sama seperti di awal cerita anime, Kai masih menghindar dari Bocchi, dan Bocchi merasa belum dapat pengakuan dari Kai.

Yawara Kai merupakan teman Bocchi di sekolah dasar, Bocchi dan Kai diketahui memiliki tinggi tubuh yang sama dan hari ulang tahun yang juga sama. diam-diam, Kai selalu mengikuti Bocchi dari belakang ketika Bocchi hendak pulang sekolah, dan Bocchi tidak menyadari hal tersebut. di season kelanjutannya akan diceritakan mengenai masa lalu Bocchi dan Kai, dan bagaimana mereka berdua berkenalan seperti yang dijelaskan di sinopsis ini. berharap saja semoga tidak dipotong di anime nantinya. Kai mulai sering memata-matai Bocchi sejak ia mengetahui bahwa Bocchi sudah memiliki banyak teman. disamping itu, Kai mulai ketakutan jika Bocchi akan melupakannya, dan berusaha untuk menjadi pribadi yang lebih baik sama seperti Bocchi.

Dan itulah, beberapa momen yang akan terjadi setelah episode 12, Hitoribocchi no maru-maru Seikatsu. penceritaan Bocchi memang unik, disisi lain menceritakan mengenai gadis introvert yang ingin memiliki banyak teman, dan bagaimana ia menghadapi masalah-masalah temannya dengan saling membantu. mungkin sang penulis, yaitu Katsuwo, ingin menunjukkan sesuatu kepada para pembacanya mengenai kondisi ideal pertemanan di lingkup sekolah.


Lihat Juga

0 komentar:

Post a Comment